MY HONEY - RIDHO RHOMA & SONET2BAND

Setelah mengeluarkan single untuk soundtrack film Sajadah Ka’bah, kini Ridho Rhoma bersama Sonet 2 kembali merilis single terbaru mereka berjudul My Honey. Lagu ini juga termasuk dalam salah satu soundtrack film Sajadah Ka’bah.

Tidak sepertinya lagu-lagu Ridho Rhoma yang mellow, atau berirama disko seperti lagu Let’s Have Fun Together, lagu My Honey terdengar lebih garang. Dengan beat yang cepat, lagu My Honey sangat jauh berbeda dengan lagu-lagu Ridho Rhoma dan Sonet2 sebelumnya.

Namun, karakter suara Ridho Rhoma mampu mengimbangi musik yang ditampilkan oleh Sonet2. Dalam, lagu My Honey, selain menciptakan lirik, Ridho juga menciptakan aransemennya.

“ Inspirasi lagunya sendiri saya sesuaikan dengan karakter dalam film. Sedangkan untuk aransemen musiknya, saya terinspirasi dari A. Rahman dan pemusik India lainya, tapi saya tambahkan dengan karakter dari Sonet2,” Ujar Ridho.

Dalam proses pembuatannya sendiri Ridho bersama Sonet2 butuh waktu selama satu minggu. Padahal, untuk pembuatan notasinya, Ridho hanya membutuhkan satu hari. “ Kesulitan teman-teman di Sonet2 adalah karena ketukan yang saya buat tidak lazim. Jadi teman-teman sedikit kesulitan untuk menuangkannya dalam musik,”Jelasnya.

Ridho berharap, lagu My Honey bisa lebih sukses dari Let’s Have Fun Together. Ia juga mengharapkan, kedepannya, bersama Sonet2 akan lebih banyak lagi membawakan lagu-lagu karyanya sendiri. “ Sudah banyak lagu yang saya ciptakan mudah-mudahan di Album berikutnya saya bisa lebih banyak lagi membawakan lagu-lagu karya saya sendiri,”tutup Ridho.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.