Ada Lagu "Tersesal" Yang Dirilis Ulang Di Album Religi J-Rocks

KAYUAGUNG RADIO - Bulan puasa menjadi momen bagi para musisi untuk menelurkan single religi, tak terkecuali bagi J-Rocks. Tercatat, untuk pertama kalinya selama 9 tahun berkarier di industri musik nasional, J-Rocks mengeluarkan sebuah single religi.

Bukannya membuat lagu baru, band yang digawangi Iman Taufik Rachman (vokal), Swara Wima Yoga (bass), Sony Ismail Robbayani (gitar) dan Anton Rudi Kelces (drum) itu memilih untuk mendaur ulang lagu lama. Pilihan mereka jatuh pada lagu "Tersesal" yang tak lain adalah track di album kedua J-Rocks, Spirit (2007).

Awalnya lagu tersebut super ngerock dengan balutan banyak distorsi. Namun setelah di daur ulang, lagu tersebut memiliki nuansa baru yang lebih kalem.

"Yang versi religi agak sedikit kalem. Lagunya tetap dark, tapi ada unsur Islami. Agak lebih mellow dikit. Kita juga belajar kasih nuansa Timur Tengah di sana," ujar sang pembetot bass Wima.

Lalu mengapa J-Rocks mendaur ulang lagu lama ketimbang bikin lagu baru?

"Kalau ada lagu baru, kami sih milih untuk album yang lagi dikerjain. Dan lagu itu temanya cocok untuk Ramadhan, jadi kita daur ulang aja," jelasnya.

Single religi J-Rocks ini nantinya akan dikemas dalam "album single." Akan ada dua lagu di dalamnya. Selain "Tersesal" ada sebuah lagu bertajuk "JRockstars" yang dipersembahkan khusus untuk para penggemar J-Rocks.

"Mereka itu yang selalu nanya karya baru kami dan sabar nungguin. Penyemangat yang selalu ada buat kami. Kasihan juga kalau mereka nunggu kelamaan sementara album belum kelar-kelar, jadi single ini untuk mereka," tutup Wima.

Sumber : rollingstone.co.id

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.