Bupati Ogan Komering Ilir Iskandar SE melantik 43 Pejabat

KAYUAGUNG RADIO - Bupati Ogan Komering Ilir Iskandar SE melantik 43 pejabat yang terdiri dari eselon II, III dan IV yang bertempat di aula bende seguguk dua Jum’at (24/01) 

Dalam sambutannya Bupati Iskandar SE meminta peran pejabat sruktural yang baru saja dilantik dan dikukuhkannya untuk segera dapat mempercepat proses aktifitas roda organisasi. Hal tersebut diharapkannya agar bisa segera berpartisipasi dan berperan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi satuan kerja perangkat daerah masing-masing.

Iskandar menyampaikan bahwa dalam rangka reformasi birokrasi, seorang PNS harus mampu merubah kebiasaan, sikap maupun pola pikir dalam bekerja. Ia meminta, kebiasaan yang dilakukan selama ini oleh PNS untuk tidak dipertahankan. Pasalnya diera global saat ini, dibutuhkan SDM yang inovatif, kreatif, dan berpikir diluar kebiasaan atau rutinitas yang berani mendobrak keadaan yang tidak sesuai. Serta memiliki kompetensi, keahlian dan professional dibidangnya masing-masing.

“Saya mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang baru saja dilantik, diangkat dan dikukuhkan. Saya yakin dan percaya saudara-saudara mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya,”sampainya.

Hadir dalam acara pelantikan tersebut Bupati OKI Iskandar SE Wakil Bupati M.Rifa’I SE Kandim 0402 OKI Kapolres OKI Kepala dinas Kepala Badan serta undangan lainnya.
Diberdayakan oleh Blogger.