"Merah Kuning Hijau (Isabella Namanya)" Single Saleena

KAYUAGUNG RADIO - Setelah tampil dengan beberapa single seperti “Mengulang Kembali”, “Jangan Pernah Berubah”, “Apa Maumu Cinta”, dan single religi “Kun Fayakun”, SALEENA band kembali hadir dengan single terbaru mereka yang berjudul “Merah Kuning Hijau (Isabella Namanya)”. Lagu ciptaan vokalis SALEENA, Awe ini, sekaligus akan dipasang sebagai nomor perdana dari album mereka yang bertajuk “Malaikat Pelukis”.


Single pop kreatif ini menceritakan tentang seseorang yang tengah dilanda kasmaran. Rasa gelisah, bimbang yang datang itu karena hati tak menentu memikirkan si dia yang jauh di mata. Lewat lagu tersebut SALEENA mengungkap harapan kiranya angin dapat menyampaikan rasa cinta tadi dan nantinya Tuhan dapat menyatukan cinta mereka.

“Kita tidak banyak berubah. Simple saja, lagunya soal cinta dan musik sederhana. Semoga bisa dinikmati banyak orang,” terang Awe.

Single ini adalah satu di antara 11 nomor baru yang akan dipasang SALEENA dalam album baru mereka. Album tersebut sudah pada proses mixing. Lewat album ini, SALEENA yang beranggotakan Andi Awe (vokal), Rey (keyboard), Dika (bas), Angga (gitar), dan Nandis (drum) akan berbagi cerita soal percintaan, kegalauan, hingga motivasi hidup.

“Pokoknya album ini lengkap banget,”tambah Awe.

Meski menyebut diri mereka berasal dari Bandung, Jawa Barat, para personil SALEENA sebenarnya lahir di berbagai daerah di Indonesia. Awe sang vokalis misalnya,  berasal dari Tual, Maluku Tenggara. Walau para personil berbeda daerah asal, SALEENA selalu menanamkan rasa persaudaraan satu sama lainnya.

"SALEENA band sendiri terbentuk berkat suport dari orang tua kami yaitu ayah Awe yang berjuang untuk kami dari nol sampai bisa masuk NAGASWARA, untuk itu kami berterima kasih sekali kepada orang tua kami," sebut Awe.

Awe ingin mengangkat nama band SALEENA sebagai band yang membawa nama kota Tual. Meski para personil SALEENA berasal dari luar kota Bandung, mereka tetap melekat dengan Kota Kembang. Pasalnya, SALEENA band sendiri lahir di kota Bandung dan masuk dalam komunitas musik kota musisi ini.
Diberdayakan oleh Blogger.