60 Pemuda OKI Mengikuti Jambore Pemuda Daerah

 KAYUAGUNG RADIO - Sebagai tulang punggung dan penerus pembangunan bangsa, generasi muda harus kreatif, inovatif dan terus mengisi diri dengan hal – hal yang positif serta menteladani para pendahulunya. Demikian yang disampaikan Bupati OKI Iskandar SE yang dalam hal tersebut diwakili Asisten II Ir H Mun’im MM, saat membuka secara resmi kegiatan Jambore Pemuda Daerah di Gor Biduk Kajang Kayuagung. 

Sambutan Bupati, yang dibacakan Asisten II pada acara tersebut menyatakan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten OKI menyambut baik diselenggarakannya Jambore Pemuda Daerah, karena sangat strategis sebagai ajang silahturahmi, antara pemuda di seluruh Kabupaten OKI untuk mempererat dan menguatkan rasa persaudaraan dan persatuan sesama generasi muda. 

Mun’in menambahkan,dengan semakin kompleksnya permasalahan yang dihadapi oleh Bangsa Indonesia, khususnya pemuda saat ini, maka kita semua perlu untuk melakukan berbagai terobosan inovatif dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya pemuda, termasuk penguatan terhadap kader kepemimpinan pemuda diberbagai bidang kehidupan baik idiologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan, Melalui pendekatan kolektif secara utuh, terintegrasi dan berkelanjutan. 

“Jambore Pemuda Daerah memiliki makna strategis guna meningkatkan wawasan kebangsaan, kesadaran dan rasa cinta tanah air, memahami keanekaragaman budaya bangsa, memupuk rasa kesatuan dan persatuan bangsa serta meningkatkan ketrampilan dan melatih kreatifitas sehingga kedepan pemuda daerah memiliki karakter, daya saing, kemandirian dan jati diri sebagai generasi bangsa dalam menyongsong setiap persaingan dan perubahan yang terjadi dilingkungannya. 

Kepala Dinas Pemuda Dan Olahraga Drs Muhamad Dahlan MM (Dispora) dalam laporannya mengatakan sebanyak 60 pemuda sekabupaten OKI yang terdiri dari37 Laki Laki dan 24 Perempuan akan mengikuti jambore Pemuda daerah yang berlangsung dari 15 s/d 17 April 2015. 

Jambore Pemuda Daearah yang mengambil tema dengan jambore kita jalin silaturahmi antar pemuda yang kreatif, inovatif dan mandiri, diharapkan akan bisa menjadi ajang silaturahmi antar pemuda dan mampu mengembangkan bakat dan semangata pemuda terkhusus pemuda Kabupaten OKI. 

“Selama kegiatan para pemuda akan mendapat bimbingan dari Para Instruktur/Narasumber yaitu, Disdikpora, BNN, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Polres OKI, kodim 0402 OKI dan Dinas Kesehatan. Dengan sajian materi, diskusi yang dinataranya, Membangun Karakter Pemuda daerah, Bahaya Narkoba, Pelestarian senibudaya, Membangun jiwa kewirausahaan, dan Out Bond, 

Kegiatan Jambore Pemuda tingkat Daerah ini sekaligus sebagai seleksi bagi pemuda untuk bisa mengikuti Jambore Pemuda tingkat Provinsi Sumatera Selatan yang akan dilaksanakan pada bulan Juni 2015 mendatang yang akan diselenggarakan di Muara enim. 

Diberdayakan oleh Blogger.