Penyebab Setiap Malam Susah Tidur

KAYUAGUNG RADIO - Saat berkegiatan di siang hari kantuk tak tertahankan, seolah ingin tidur saja sesampainya di rumah nanti. Tetapi giliran sudah sampai di rumah, rasanya tidak ingin tidur. Dan ketika jarum jam menunjukkan pukul 12 malam, mata tak kunjung bisa terpejam. Kenapa sih wanita sering sekali mengalami susah tidur?

Sebenarnya memang tidur adalah hal yang sangat penting bagi kesehatan, dapat mempengaruhi keseluruhan kondisi fisik baik organ dalam maupun penampilan luar. Oleh sebab itu, banyak orang yang kemudian berbondong-bondong mencari solusi agar bisa tidur dengan nyenyak di malam hari. Tak sedikit juga lho yang membayar psikiater hingga minum berbagai obat tidur.

Sebelum Anda melangkah terlalu jauh, ketahui beberapa hal yang menyebabkan Anda susah tidur. Mungkin salah satu dari hal ini yang jadi biang kerok kekacauan jam istirahat Anda.

Karena problem pernikahan
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Pittsburg, seperti dikutip dari Indiatimes menemukan fakta bahwa ternyata problem pernikahan menyebabkan sekian banyak wanita sulit tidur. Entah itu soal keuangan keluarga, tidak segera dikaruniai momongan, dan berbagai masalah di dalam pernikahannya.
Mau tak mau, di dalam benaknya masalah-masalah itu akan mengganggu seluruh aspek hidupnya. Dan membuat pikiran terus bekerja sehingga secara otomatis tubuh enggan tidur.

Problem kesehatan
Beberapa masalah kesehatan memang menyebabkan seseorang sulit tidur. Misalnya saja sulit bernapas, rasa mual, sakit kepala dan lain sebagainya.
Apabila memang Anda mengalami problem kesehatan, sebaiknya memang tidak dibiarkan begitu saja. Periksakan diri ke dokter dan dapatkan solusi, sehingga tidur Anda kembali nyenyak. Semakin lama Anda membiarkan tidur terganggu, maka kesehatan Anda juga bisa terpengaruhi kondisinya.

Pengaruh usia
Suka atau tidak, usia memang membuat seseorang semakin sulit tidur. Bahkan menurut para ahli, mereka yang berusia 50-60 tahun ke atas memiliki frekuensi tidur yang cenderung lebih singkat. Mereka bisa saja tidur hanya 3 jam sehari.

Kesibukan yang terlalu padat
Bila sehari-hari Anda dikelilingi sekian banyak kesibukan yang cukup padat, tubuh cenderung akan terbiasa dengan kondisi seperti itu. Dan ketika masuk pada jam tidur, tubuh masih dalam mode aktif sehingga menolak untuk beristirahat sekalipun sudah lelah.
Tegangnya syaraf mempengaruhi hal ini. Diperlukan kondisi yang rileks untuk membuat tubuh Anda sadar bahwa ia butuh tidur dan beristirahat. Disarankan agar Anda mengonsumsi segelas susu putih hangat, serta melakukan peregangan terlebih dahulu sebelum tidur.

Problem hormonal
Wanita punya banyak kondisi yang dipengaruhi oleh hormonal, saat menstruasi, saat sedang hamil, dan lain sebagainya. Dan di momen tersebut seringkali wanita juga mengalami gangguan tidur akibat rasa nyeri dan perubahan di dalam tubuhnya.
Kondisi tubuh yang rileks sangat dibutuhkan ketika Anda ingin tidur dengan nyenyak. Pastikan menjauhkan gadget dari tempat tidur, matikan lampu dan regangkan tubuh agar dalam waktu 2-3 menit Anda sudah terlelap ke alam mimpi.
Sumber : vemale.com 

Diberdayakan oleh Blogger.