Mulai Diperbaiki, Jalan Penghubung Desa Suka Mukti & Sungai Sodong

Kayuagung -Masyarakat setempat kini dapat berlega hati, lantaran ruas jalan sepanjang 10 Kilometer yang menghubungkan antara Desa Suka Mukti dan Desa Sungai Sodong Kecamatan Mesuji Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel) yang dahulunya dengan kondisi rusak parah kini telah mulai dilakukan perbaikan.

Diketahui, Perbaikan ini bisa terlaksana berkat kerjasama dari PT TMM dan PT Waskita Karya selaku pelaksana pembangunan Jalan Tol dengan menggunakan dana CSR kedua Perusahaan. Disamping itu, terlaksananya perbaikan ini juga tidak terlepas dari peran aktif kedua kepala desa (Kades) serta Bhabinkamtibmas setempat.

"Jalan sepanjang 10 Kilometer ini diperbaiki menggunakan dana CSR berkat kerjasama antara pimpinan perusahaan dan peran aktif Sutamar Kades Suka Mukti dan Maona Kades Sungai Sodong serta kita selaku Bhabinkamtibmas," Kata AIPTU Al-Hafiz. M, SH, Anggota Bhabinkamtibmas sekaligus Kapospol Suka Mukti, Kamis ,(30/8/2017).

Perbaikan ini sendiri, Lanjutnya, adalah Program dalam rangka menunjang program pemerintah khususnya bidang Infrastruktur, Dimana kita ketahui bersama anggarannya terbatas.

"Oleh karena itu, Untuk Perbaikan jalan ini sehingga kita berdayakan perusahaan yang ada di sekitar desa dengan dana kemitraan CSR mereka," katanya.
Diberdayakan oleh Blogger.