Energy Positif Dari " Brutal Band "

KAYUAGUNG RADIO - Bagus VS Bimo Dua personil ini awalnya menginjak karir di genre musik rock sejak tahun 1995 bersama band Netral yang mereka buat bersama Miten (Ricy Dayandani – eks gitaris netral). Sampai sekarang Bagus masih berstatus sebagai vokalis band netral yang saat ini sudah berhasil merilis 11 album bersama netral, sedangkan Bimo telah banyak melanglang buana, bereksperimen di industri musik Indonesia, bimo pun telah mendirikan band-band yang cukup dikenal, antara lain; NETRAL, AHMAD Band bersama Dhani Ahmad, Romeo bersama Bebi Romeo, TBK, Juliette, BONUS, dan akhirnya membuat Band Brutal pada tahun 2009. Pada tahun 1999 Bimo juga sempat bergabung dengan Dewa 19 sebelum akhirnya mengundurkan diri untuk mendirikan Romeo bersama Bebi. Pada pertengahan tahun 2011 Bagus bergabung dengan Brutal untuk pembuatan project album Brutal yang berjudul “Smau Gue”.
Pada single ke dua ini yang berjudul “Berdoa & Berusaha” Brutal menyuguhkan musik yang berbeda dengan single pertamanya “smau gue”, single berdoa dan berusaha yang bertemakan tentang kehidupan sehari-hari ini dibalut dengan sound yang sedikit nyeleneh dan lirik yang lucu. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang hidupnya sedang dalam kegagalan, tapi dia tetap optimis menjalani hidup dengan “berdoa & Berusaha”.
Semoga musik Brutal bisa memberi energi yang positif bagi semua orang yang berjiwa spontan dan agresif, tanpa harus ada lagi tumpukan emosi di dalam dirinya.

Let’s make Brutal For Peace & Love!
Dan demikianlah tag line dari Brutal band : BRUTAL CINTA DAMAI !

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.