"Aku Pengen" Up Beat Dari Putri Fe

KAYUAGUNG RADIO - Kini, Putri Fe hadir kembali lewat konsep solo plus  dengan tembang teranyarnya. Disuguhkan lewat lagu  yang bergenre remix breakot, memberikan sentuhan yang berbeda  dibanding lagu yang dibawakan sebelumnya. Dara yang memiliki  lekuk tubuh model ini menyanyikan penuh dengan perasaan  mendalam. ”Penantian panjang dengan berbagai perasaan yang berkecamuk, membuat dilema rasa  dalam hati, ternyata benar adanya,  penantian yang sia sia…..itulah sepercik cerita dalam alunan nada “Aku Pengen”.

Lagu “Aku Pengen” meski  berirama up beat, namun Putri Fe membawakan lagu ini terdengar lembut dan manja, seakan sedang bercerita dengan apa yang sedang di alaminya ?
Putri Fe atau yang biasa di sapa Fe, sebenarnya berprofesi sebagai bidan, namun pilihan untuk  terjun ke dunia tarik suara memang karena pilihan hidupnya. Baginya bernyanyi merupakan tarikan jiwa yang terus mengalir dalam darahnya. Inilah yang membuat Fe sangat menghayati setiap lirik yang keluar dari bibirnya, sehingga lagu “Aku Pengen” terasa layak untuk dibawakannya.
Sekilas perjalanan Fe memang sangat seru, pertama kali masuk dapur rekaman NAGASWARA tahun 2011, kala itu ia  duet bersama Yogi dalam format duo dengan nama Gaijin. Kemudian seiring perjalanan waktu, Fe pun mendapat tawaran bergabung dengan format Girl band  Nastar, V Angels, sampai akhirnya saat ini dia putuskan untuk bersolo karir dan di amini oleh sang produser NAGASWARA.  Dengan karya cipta sahabat dekatnya yaitu Yogi terciptalah lagu “Aku Pengen” sebagai tumpangannya dalam bersolo karir.
Yogi sebagai pencipta lagu “Aku pengen” merasa  lirik dan nada yang dibuatnya ini cocok dibawakan oleh Fe. “lagu ini sengaja aku buat untuk Fe, karena karakter Fe aku sangat tau banget. ” Ujar Yogi antusias. Ditambahkan Yogi, semoga dengan bersolo karir Fe akan menemukan  jalan bagi kesuksesan karirnya di musik,serta mudah mudahan penikmat musik pun menerima kehadiran Fe lewat tembangnya ini.
Menyuguhkan penampilan terbaik dengan cara menghibur merupakan komitmen Fe untuk terjun ke ranah industry musik ini. “Aku ingin kehadiranku di blantika musik tanah air memberikan warna dan menambah semarak panggung hiburan tanah air. ”Ucap FE serius. (PR)

Diberdayakan oleh Blogger.