Rahasia Tetap Fit Saat Cuaca Panas Menyengat

KAYUAGUNG RADIO - Cuaca panas kerap membuat sebagian orang sebal. Sebab Anda akan lebih mudah berkeringat meski tidak melakukan kegiatan apapun. Tubuh akan mudah letih dalam cuaca ini. Namun jangan khawatir, semua itu bisa di atasi. berikut tips agar tetap bugar saat cuaca panas, dilansir Fox News.

  • Ganti air dan elektrolit. Rajin minum air mineral untuk mengganti cairan dari tubuh.
  • Kenakan pakaian tipis dan menyerap keringat agar Anda tidak merasa kepanasan dan tidak menyebabkan bau badan.
  • Hindari paparan sinar matahari langsung.
  • Batasi olahraga di luar ruangan.
  • Waspada untuk orang tua. Mereka lebih rentan terhadap perubahan suhu yang mendadak.
  • Tingkatkan istirahat dan cobalah lebih banyak tidur siang.
  • Rajin mandi. Karena tubuh sering berkeringat tentu akan menimbulkan banyak bakteri. Anda harus rajin mandi agar segar dan wangi.
  • Simpan pekerjaan rumah tangga untuk hari lain! Udara panas membuat Anda mudah berkeringat dan gampang lelah.
  • Jauhkan dari kopi dan alkohol. Sebab keduanya merupakan zat diuretik yang akan menghambat penyerapan ion Na. Sehingga mengakibatkan konsentrasi ADH berkurang sehingga reabsorpsi air terhambat dan volume urine meningkat.

Cuaca panas bukan penghambat aktivitas Anda. Jadi jangan loyo di tengah musim panas ini.
 
 
Sumber :  merdeka.com
Diberdayakan oleh Blogger.