Tips Membuat Sayur Sop Yang Enak, Murah, dan Sehat

http://www.kayuagung.com/2016/04/tips-membuat-sayur-sop-yang-enak-murah.html
KayuagungSayur sop merupakan makanan yang terdiri dari berbagai macam sayuran yang sudah pasti juga akan memberikan manfaat sehat yang banyak bagi tubuh. Bagi anda pengggermar sayur sop kami akan sajikan tips cara membuat sayur sop lezat, Sehat, dan murah. Langsung saja simak tipsnya :

Bahan
  • Setengah bunga kol (iris sesuai selera)
  • 2 buah wortel (iris bulat sesuai selera) 
  • 1 batang daun bawang 
  • 1 batang daun seledri 
  • 1 ons kecambah kedelai 
  • 1 buah tomat 
  • 1 ons daging ayam (potong dadu)

Bumbu
  • Garam (secukupnya)
  • Merica (secukupnya, haluskan) 
  • 4 siung bawang putih (memarkan) 
  • Gula (secukupnya) 
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya) 
  • Bawang merah goreng (secukupnya, bila suka)

Cara Membuat
  1. Siapkan bahan dan bumbu. Pastikan bahan sop dicuci bersih sebelum dimasak.
  2. Panaskan air kira-kira 2 gelas sampai mendidih. Masukkan bumbu sop (garam, bawang putih dan merica) kemudian masak sampai matang. 
  3. Masukkan kecambah kedelai, daging ayam dan wortel. Masak hingga cukup empuk. 
  4. Selanjutnya, masukkan daun bawang, daun seledri, bunga kol dan tomat. 
  5. Masak sampai semua bahan matang. 
  6. Agar sop makin sedap, tambahkan sedikit gula, kaldu ayam bubuk dan bawang merah goreng. 
  7. Masak sampai mendidih lalu matikan kompor. 


Sumber : Vemale.com
Diberdayakan oleh Blogger.