Kodim 0402/OKI-OI Siaran Bersama Untuk Kelancaran Arus Mudik

Kayuagung - Selain melakukan pemantauan dan pengamanan secara langsung di sepanjang Jalintim OKI dan OI, Komando distrit Militer 0402/OKI-OI juga melakukan sosialisasi arus mudik. Melalui siaran bersama di 90,4 Kayuagung radio, Kapten ARM Ikra Wartika Perwira Danramil Tanjung Batu OI Puskodal Kodim 0402/OKI-OI menjadi Narasumber saat siaran bersama pada minggu ( 3/07/16). 

Hal ini dilakukan dalam rangka membantu pihak Kepolisian mengamankan arus mudik 2016. Kapten ARM Ikra Wartika Perwira Danramil Tanjung Batu OI Puskodal Kodim 0402/OKI-OI yang bertugas sebagai pemantau arus mudik warga masyarakat yg melaksanakan mudik lebaran. 

Kapten ARM Ikra Wartika Perwira menghimbau “ Bagi pemudik yang letih, capek atau ngantuk bisa istirahat di posko atau Koramil di sepanjang jalan lintas timur, Ada 6 Posko yang ada di OKI dan 2 Posko yang Ada di OI, Pemarang Kecamatan Mesuji OKI berbatasan dengan Lampung sampai dengan simpang pelabuhan dalam Kecamatan Pemulutan OI” 

Setelah melakukan siaran bersama personil Kodim 0402/OKI-OI kembali melanjutkan patrol di jalan lintas timur. 

Diberdayakan oleh Blogger.