Trans Gender OKI Adu Wawasan dan Fashion

Kayuagung - Puluhan Trans gender (TG) mengadu kecakapan dan kecantikan dalam ajang Edutaiment TG Sekabupaten Ogan Komering ilir (OKI) yang digelar oleh Yayasan intan maharani OKI bekerjasama dengan LSM Sahabat pelagi di hotel Mikail Ismi, Kayuagung kemarin.

Para peserta yang merupakan komunitas Trans gender ini, terlihat menunjukkan keseksian yang menjadi fitur menarik mereka, Tidak hanya sebatas cantik dan anggun, para peserta juga secara bergantian menunjukkan kecerdasan dan wawasan mereka mengenai penyakit yang disebabkan virus HIV/AIDS.

Para perseta juga dapat menjawab dengan lugas atas pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh dewan juri, seputar penularan dan penanggulangan HIV/AIDS, karena penyakit tersebut sangat rentan menginveksi individu komunitas Tran gender.
 
Madona salah satu peserta mengatakan bahwadirinya sangat menyambut baik kegiatan yang diinisiasi oleh Yayasan intan maharani OKI bekerjasama dengan LSM Sahabat Pelangi, karena hal ini sekaligus dapat meningkatkan pemahaman bagi komunitas TG mengenai penularan HIV/AIDS.

" Dengan adanya kegiatan ini, selain dapat mengasah bakat kita dalam dunia Fashion dan menambah wawasan kita mengenai bahaya penyakit HIV yang rentan sekali menginveksi individu komunitas kami," terangnya.

Sementara itu Direktur LSM Sahabat Pelangi, Amrina Risyada, mengatakan bahwa LSM sahabat pelangi selama ini sangat konsen dalam pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS, dalam kegiatan ini juga sekaligus untuk meningkatkan solidaritas dan peran serta komunitas TG didalam usaha penanggulangan HIV/AIDs di OKI.
 
"Kegiatan seperti ini kita gelar secara rutin setiap tahun, dalam kegiatan ini selain dapat mengasah keterampilan mereka dalam feshion juga dapat memberikan pemahaman terhadap komunitas ini mengenai bahasa HIV/AIDS," ujarnya.

Lanjut Rina, bahwa kegiatan yang dilakukan Sahabat pelangi ini juga diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi para TG." Mereka kita harapkan dapat saling mengingatkan terhadap sesama komunitas mereka agar rutin melakukan tes HIV, sahabat pelangi siap memvasilitasi mereka, memberikan pendampingan," pungkasnya.
Diberdayakan oleh Blogger.