Temu Kangen Dan Reuni Perdana Alumni Uniski Berjalan Sukses

Kayuagung - Masih disuasana Idul Fitri dan menjalin tali silaturrahmi, alumni UNISKI mengadakan acara Reuni Perdana sekaligus Musyawarah Pemilihan serta pelantikan Pengurus Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Islam Ogan Komering Ilir (UNISKI) Kayuagung untuk periode 2017-2021 di Aula Kampus UNISKI Kayuagung, Sabtu (01/07/17). Reuni ini diikuti oleh ratusan alumni dari berbagai angkatan, yang telah tersebar diberbagai instansi Pemerintah maupun swasta yang berada di pulau Sumatera, Jawa dan Papua.

Ketua Panitia Gunadi, S.Pd menyampaikan alumni UNISKI saat ini telah mencapai 6 Angkatan, mulai dari angkatan 2007 sampai 2012. “Tujuan diadakannya Reuni Perdana, untuk menyambungkan kembali tali silaturrahmi antar alumni yang selama ini belum pernah melakukan reuni”.

“Selain itu, reuni merupakan wadah untuk bermusyawarah serta melantik kepengurusan Ikatan Keluarga Alumni (IKA). Keberadaan IKA bagi alumni menjadi penting sebagai wadah untuk dapat turut ambil bagian atau berpartisipasi dalam pengertian turut aktif pada kegiatan-kegiatan yang diadakan oleh UNISKI”, ungkap Gunadi, S.Pd.

Sementara itu perwakilan alumni Nova Sabrina Utami, S.H yang merupakan alumni Fakultas Hukum UNISKI dan sekarang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemerintah Daerah Kabupaen Muratara mengatakan “Kami mengucapkan terimakasih kepada Pihak Kampus yang telah dengan sabar membimbing kami untuk menjadi insan yang lebih baik”.

Pada kesempatan itu Rektor UNISKI Hj. Farida Ali, D.E.A. yang diwakilkan oleh Dekan FKIP Drs. H. Supriyadi, M.Pd mengatakan “kami mengharapkan peran IKA ini kedepan dapat memberikan sumbangsih pada Kampus Universitas Islam Ogan Komering Ilir (UNISKI) Kayuagung dimana kampus ini merupakan aset yang sangat berharga bagi Kabupaten Ogan Komering Ilir dibidang Pendidikan”.

Drs. H. Supriyadi, M.Pd juga mengharapkan para alumni dapat menjaga nama baik Almamater sehingga kedepan UNISKI bisa semakin maju dengan adanya IKA ini serta untuk pengurus yang dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik dan memberikan konstribusi bagi keberlangsungan dan keberlanjutan UNISKI dimasa yang akan datang.

Ditempat yang sama Ketua Yayasan Ir. H. Syaiful, D.E.A. yang diwakilkan oleh sekretaris Yayasan H.Abdul Gofar Saleh, M.Pd mengatakan Reuni ini memang salah satu ajang untuk silaturrahmi, selain itu bisa lebih mendekatkan diri secara emosional dengan kampus. Kedepan, para alumni UNISKI melalui IKA dapat semakin kokoh dan juga tentunya bisa mengangkat nama baik UNISKI.
Diberdayakan oleh Blogger.