Polres OKI Salurkan Bantuan Air Bersih Ke Warga Menang Raya

Kayuagung - Polsek Pedamaran Polres OKI menyalurkan bantuan air bersih kepada warga desa Menang Raya kec.Pedamaran. Kegiatan penyaluran ini melibatkan personel dari Polsek Pedamaran, Kamis (6/6/24).

Bantuan air bersih ini adalah bagian dari upaya Polri untuk membantu masyarakat yang terdampak akibat padamnya aliran Listrik selama 2 ( dua) hari. Air bersih adalah kebutuhan mendasar yang digunakan oleh warga masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari.

Selain itu, kegiatan ini juga membantu memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, membangun kepercayaan, dan menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas menjaga keamanan tetapi juga berperan aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari. Polri terus berkomitmen untuk mendukung masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk melalui program-program sosial seperti ini.

Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIK, melalui Kapolsek Pedamaran AKP I Made Oka Subawa, menerangkan bahwa kegiatan penyaluran bantuan air bersih ini adalah bagian dari kegiatan kemanusiaan yang sangat dirasakan manfaatnya oleh warga yang membutuhkan.

sumber air bersih di dapatkan dari sumur warga yg di sedot menggunakan Genset.

Ini merupakan upaya Polri dalam membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat, meningkatkan kepercayaan, dan memperkuat peran kepolisian sebagai bagian dari solusi dalam berbagai masalah sosial, pungkasnya

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.