50 Jemaah Umroh di Berangkatkan Bupati OKI


Kayuagung -Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir melalui program ikatan persaudaraan Kabupaten OKI melepas 50 orang jemaah umroh, di Pendopo Kabupaten Ogan Komering Ilir. Rabu (15/11/17).

Jemaah umroh Kabupaten OKI dilepas oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten OKI sekaligus Ketua Ikatan Persaudaraan Indonesia Kabupaten OKI H. Masherdata Musai mewakili Bupati OKI berserta Kepala OPD, Toko Agama/Masyarakat OKI.

Dalam sambutannya H. Masherdata Musai MSi menyampaikan " Laksanakanlah ibadah umroh ini dengan sebaik-baiknya, kita harus membuang sipat angkuh kita, karena kita beribadah umroh ini karena Allah S.W.T ".


Lebih lanjut Masherdata Musai menyampaikan " Pokok pertama yang harus kita tanamkan lahallawallah kuataillahbillah, dan buat ibuk dan bapak yang menunaikan ibadah umroh harus menjaga kesehatan, karena kesehatan sangat penting bagi kita ".

Pemerintah Kabupaten OKI pada tahun ini telah memberangkatkan 100 jamaah umroh, dimana pada bulan mei yang lalu memberangkatkan 50 jemaah dan bulan ini memberangkatkan 50 jemaah kembali.
Diberdayakan oleh Blogger.