Single Religi Bermakna Universal Dari The Changcuters

KAYUAGUNG RADIO - Ada yang berbeda dengan The Changcuters di bulan ramadhan tahun ini. Band asal Bandung ini muncul dengan nuansa yang berbeda dengan gebrakan merilis single religi.

Namun, Tria CS mengaku tidak berniat menjadikan lagu barunya sebagai bagian dari produk religi. Menurut vokalis bertubuh ramping ini lagunya itu telah dipersiapkan jauh hari sebelum bulan Ramadhan tiba.

"Tadinya kami nggak mau keluarin di momen Ramadhan, karena takut dianggap ikut-ikutan. Apalagi, sebelumnya kami belum pernah keluarin single religi," tutur Tria saat ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta.

Lantaran lagu berjudul Hap Tangkap ini dianggap memiliki pesan moral positif, akhirnya Tria dan kawan-kawan memutuskan untuk meluncurkannya di bulan puasa.

"Kami berharap, lagu Hap Tangkap tidak hanya diperdengarkan selama Ramadan. Karena, lagu itu bermakna universal, bisa dinyanyikan kapan saja," tuturnya.

Sumber : indonesiaselebriti.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.